Seperti yang
telah di tulis oleh KOMPAS.com - Musim liburan akhir tahun merupakan momen yang
ditunggu-tunggu banyak orang. Namun, padatnya kunjungan malah bisa membuat
stres dalam perjalanan.
Salah
satu tempat yang padat wisatawan adalah bandara. Untuk mengantisipasi arus
perjalanan yang begitu padat dan agar perjalanan udara menjadi nyaman dan
lancar, ikuti beberapa tips berikut agar perjalanan wisata anda semakin nyaman
dan tentunya semakin menyengkan :
Manfaatkan
Layanan Self Check-in
Mengimbau
para penumpang untuk memanfaatkan semaksimal mungkin fasilitas layanan check-in
yang tersedia mulai dari city check-in, web check-in, mobile check-in, hingga
self check-in.
Demi
kenyamanan dan kelancaran penerbangan diingingatkan lagi agar penumpang perlu
melakukan persiapan sebelum terbang, terlebih menghindari antrean yang panjang
di check-in counter.
Berangkat
ke Bandara Lebih Awal
“Selain
itu, guna mengantisipasi kemacetan lalu lintas, serta kondisi cuaca di musim
hujan, para penumpang disarankan berangkat lebih awal terutama jika berada di
kota besar dengan bandara-bandara sibuk seperti di Jakarta, Surabaya, Denpasar,
Medan, Padang," kata Hadinoto.
Ikuti
Perkembangan Informasi
Penumpang
perlu memperhatikan perkembangan informasi yang disampaikan oleh maskapai
penerbangan, baik melalui SMS atau email blast.
Ada
baiknya penumpang juga bisa menghubungi call center maskapai untuk mendapatkan
informasi terbaru. Bisa juga menghubungi Customer Service di bandara setempat.
Barang
Bawaan dan Bagasi
Perhatikan
barang bawaan dan bagasi Anda. Jangan sampai kelebihan berat bagasi ataupun
menyalahi aturan barang bawaan yang bisa dibawa ke kabin pesawat.
Oleh
karena itu, penting untuk mengetahui aturan barang bawaan dan bagasi yang
diperbolehkan. Hal ini selain memudahkan Anda saat membawa barang yang tidak
terlalu berat juga memperlancar proses mengurus bagasi.
Seperti
ketentuan barang bawaan di kabin Citilink, setiap satu orang penumpang
diperbolehkan membawa barang bawaan dengan berat tidak melebihi tujuh kilogram
dan dengan dimensi 56 cm x 36 cm x 23 cm.
Proses
Pemeriksaan Keamanan
Tak kalah
penting adalah memastikan keamanan. Saat ini, karena pengamanan di bandara juga
semakin diperketat, jangan lupa untuk melepaskan ikat pinggang, jaket, serta
pisahkan gadget saat memasuki bandara saat proses pemeriksaan melalui X-Ray di
pintu masuk.
Semoga fengan
tips ini perjalanan wisata anda semakin menyenangkan. tentunya akan semakin
menjadikan wisata anda berkesan, serta pulang dengan selamat, aman dan menbawa
kesan yang menyenangkan.